AHA Tidak Boleh Dicampur dengan 4 Bahan Berikut

Produk perawatan kulit berlapis mungkin dianggap dapat membuat setiap bahan aktif yang kamu gunakan lebih efektif. Namun, bahan skincare tertentu, seperti AHA tidak boleh dicampur dengan bahan aktif tertentu. Karena ketika AHA bercampuran dengan bahan aktif yang dilarang, maka kulit kamu akan mengalami konsekuensinya.

Dilansir dari Byrdie, mencampur produk yang salah dapat menyebabkan iritasi selama beberapa hari atau bahkan dapat menyebabkan luka bakar. Kamu harus berhati-hati saat menggabungkan bahan perawatan kulit tertentu. Ada bahan perawatan kulit tertentu, seperti AHA BHA yang tidak boleh kamu campurkan tergantung pada jenis kulit kamu. Baca terus untuk mengetahui AHA BHA tidak boleh dicampur dengan bahan aktif skincare apa saja.

Beberapa bahan skincare yang tidak boleh dicampur dengan AHA di antaranya:

• Vitamin C

• Retinol

• Benzoil peroksida

• Segala jenis scrub untuk eksfoliasi fisik

Ini dia penjelasannya !

Jika mencampurkan  vitamin C dengan AHA tidak disarankan karena kombinasinya bisa membuat bahan aktifnya tidak stabil dan rawan mengiritasi kulit.

Penggunaan AHA juga tidak boleh dicampur bersamaan dengan penggunaan retinol, karena dapat meningkatkan resiko iritasi, membuat bahan aktif tidak bereaksi, serta akan menjadikan proses double eksfoliasi

Benzoil peroksida juga termasuk eksfolian seperti AHA. Jadi, apabila keduanya digabungkan, proses pengelupasan kulit akan berlebihan. Hal itu bisa memicu terjadinya iritasi kulit.

Sementara itu, scrub fisik yang cenderung mengangkat sel kulit mati sehingga tidak aman digunakan untuk kondisi kulit yang sel-sel mati di permukaannya baru dikelupas secara kimia dengan AHA.

Setelah menyimak penjelasan diatas, maka tidak perlu khawatir lagi menggunakan AHA sebagai salah satu pilihan untuk eksfoliasi. Tapi pastikan kalian tidak menggabungkan pemakaian serum AHA Mimi White dengan kandungan diatas.

#LoveYpurSkinwithMimiWhite

#solusikulitsehat #mimiwhitebpom